Kuttab Attaubah Sebagai Solusi Pendidikan Anak Berbasis Masjid
Friday, 10 February 2023 . Penulis : Ahmad Sopyan SidikAbstrak
Kuttab adalah sebuah prototipe pendidikan dasar Islam yang saat ini jarang ditemukan karena lembaga-lembaga pendidikan dasar yang ada mayoritasnya terkikis nilai-nilai khas Islamnya oleh kurikulum umum pelajaran "tematik". Memang pilihannya bukan kembali ke zaman klasik dengan meninggalkan modernitas, melainkan memadukannya dengan modernitas tanpa menghilangkan ciri khas klasik warisan para ulamanya. Pendidikan yang pokok bagi anak belia itu adalah beradab mulia, paham dan hafal al-Qur`an, menguasai bahasa Arab, literasi, dan berhitung, sebelum kelak dimatangkan ilmu agama dan umumnya di jenjang pendidikan menengah dan atasnya. Bukan sebatas pintar berhitung, literasi, terampil, cinta olahraga dan lingkungan, berbudaya Indonesia, tetapi minim dalam kompetensi al-Qur`an dan bahasa Arabnya. Maka dari itu Pendidikan Dasar di Persis harus lebih memikirkan lagi bagaimana upaya kita terus untuk menghadirkan Pendidikan yang Tafaqquh Fiddin yang dimana pembelajaran agama harus dominan terhadap pembelajaran yg lain nya sehingga santri bisa mempunyai pondasi agama yang kuat di Pendidikan dasar.
Kategori Makalah Tafiq II
Cari Artikel Ilmiah
Berita Populer
Rekonsiliasi Tanpa Basa Basi
Siapkan Kader Pejuang, Pemuda Persis Karawang Gelar Maruf Akbar!
4 Pilar BerDakwah BerUswah - PW Pemuda Persis Jawa Barat Masa Jihad 2023-2026
Kajian Populer
5 Alarm Bermedia Sosial
BELAJAR SHALAT SEJAK DINI
MENDEKATKAN DIRI KEPADA ALLAH SWT